Mimpi Tara

"Ta, ada cerita mimpimu apa lagi kali ini?. 
selain mimpimu yang ingin tinggal di Merkurius hanya karena alasan, yang jaraknya dekat dengan Matahari dan sedang ada diskon besar-besaran disana."

"hehe. mimpi-ku kali ini : suatu saat nanti aku ingin menjadi seorang Presiden, Sa. memimpin suatu negara yang berisi pizza berlapis yang megah, dengan topping permen lolipop yang manis diatasnya. belum lagi berdiri kokoh ice-cream coklat di sekelilingnya. puluhan brokoli sepanjang jalanan kota, membuat berjuta-juta orang nyaman meneduh dibawahnya. dan dapat menyaksikan anak-anak pengamen dilampu merah yang sedang asik memakan biskuit rasa permen kapas disana."

"kenapa kamu ingin memimpin negara dengan isi kota semacam itu, Ta?"

"karena aku ingin memimpin dan membuat negara dengan kota yang manis, Sa. kasihan kalau harus berebut oksigen hambar tanpa rasa dan bentuk ditengah padatnya kota."

"kalau begitu aku ingin menjadi salah satu rakyat tetap-mu deh!"

"yakin? tidak takut diabetes?"

"iya. yakin. setidaknya jika aku diabetes, ada kamu yang merawatku."

"negara yang aku pimpin nanti tidak semegah negara diluar sana loh, Sa. tidak juga menjadi seperti salah satu negara romantis yang ada di benua Eropa."

"ya karena kamu berbeda. setidaknya saat aku menjadi salah satu penduduk-mu, aku bisa terus menyaksikan bagaimana pemimpinku memastikan rakyatnya merasakan hidup yang manis sepanjang hidupnya di sebuah negara. dimana aku bisa terus memastikan, bagaimana manusia sejuta imajinasi diluar akal satu ini membuat makanan yakni nasi dengan lauk ice-creamnya. kau masih ingat kan mimpi satu itu?"

"iya, lengkap dengan segelas jus wortel dengan topping cips diatasnya bukan ?"





Komentar